Diposting Pada: Sabtu, 12 Agustus 2023
PENGEMBANGAN DIRI BAGI PESERTA DIDIK MENINGKATKAN KOMPETENSI


PENGEMBANGAN DIRI BAGI PESERTA DIDIK MENINGKATKAN KOMPETENSISuka Jaya – Sabtu (12/8/23) Para peserta didik MTsN 1 Bungo melaksanakan kegiatan pengembangan diri demi memenuhi mekanisme penerapan kurikulum merdeka. Para peserta didik antusias dalam mengikuti kegiatan ini.
Kegiatan pengembangan diri pada MTsN 1 Bungo diadakan setiap hari sabtu, yang dimulai dalam tahun ajaran 2023/2024. Kepala MTsN 1 Bungo saat ditanya mengenai tujuan kegiatan tersebut mengatakan bahwa Pengembangan Diri Peserta Didik MTsN 1 Bungo yang diadakan di Madrasah diisi kegiatan Akademik yang terdiri dari Keagamaan, peningkatan kompetensi, dan olahraga.
“Kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi dan kekompakan antar peserta didik, serta hal positif dalam berkompetisi (kegiatan keagamaan,quiz, silat, dan sebagainya). Hal ini untuk memberikan pengetahuan yang lebih lagi pada peserta didik untuk senantiasa mengukur kemampuan siswa dalam bidang-bidang yang diminatinya,” jelas Khairul Fahmi, S.Pd.I selaku kepala madrasah. Pada kegiatan Sabtu ini, para guru juga memberikan “reward” kepada peserta didik yang mampu menjawab soal-soal quiz yang diberikan. “ini akan meningkatkan motivasi peserta didik dalam berkompetisi.” ujar Khairul Fahmi, S.Pd.I
Kegiatan pengembangan diri dilaksanakan pada pukul 07.00-10.25 WIB setiap hari sabtu. Ini sesuai dengan mekanisme kurikulum merdeka. “Para peserta didik melaksanakan kegiatan ini sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan seluruh komponen MTsN 1 Bungo, ujar Khairul Fahmi, S.Pd.I.”
setelah kegiatan Pengembangan diri dilaksanakan, akan dilanjutkan dengan proses belajar mengajar hingga pukul 14.35. (red/humas)

 


54x
Dibaca

Berita Lainnya:

  1. MEMBAHAS PERSIAPAN ANBK 2023, KEPALA MTsN 1 BUNGO ADAKAN PERTEMUAN BERSAMA PARA WALI SISWA 383x dibaca
  2. Pengalaman Baru, Para Siswa MTsN 1 Bungo Ikuti PAS Ganjil Berbasis Android 83x dibaca
  3. Laksanakan Penerimaan Rapor, Berikut Peraih Peringkat Pertama di MTsN 1 Bungo 32x dibaca
  4. Rutinitas pagi di MTsN 1 Bungo 101x dibaca
  5. MATSAMA Tahun Pelajaran 2023/2024 MTsN 1 Bungo, Bangun Generasi Unggul! 219x dibaca

Halaman ini diakses pada 29-04-2024 12:15:47 wib
Diproses dalam waktu : 0.327 detik
Diakses dari ip address: 172.71.254.241
Copyright © 2018 Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi - Allright Reserved